Petugas melakukan evakuasi rumah Ambruk di kawasan Ketintang, Surabaya.

Infonews.id | Surabaya – Rumah di kawasan Ketintang Barat Surabaya roboh, Sabtu (4/4/2020) dini hari pukul 00.27 WIB.

Amir Akbar, petugas Command Center 112 Kota Surabaya membenarkan kejadian tersebut.

Menurut informasi dari petugas di lapangan, para petugas sudah sampai dan melakukan evakuasi hingga berita ini di terbitkan.

Petugas yang melakukan evakuasi diantaranya dari TNI, Polri, BPBD Linmas, dan Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Info awal ada dua korban terjebak di dalam reruntuhan rumah tersebut, kini masih satu korban lagi dalam proses evakuasi, Belum diketahui secara persis berapa rumah yang roboh.

Sementara Saat ditanya berapa korban jiwa yang meninggal dunia atau luka, para petugas belum bisa menjelaskan secara detail.

“Belum tahu karena masih proses evakuasi,” ujar singkatnya.

Sementara Kompol Sumaryanto Kapolsek Gayungan mengatakan, ada satu korban meninggal dunia akibat insiden ini.

Korban diketahui bernama Didik (36) seorang karyawan yang tinggal di rumah itu.

"Penyebab robohnya bangunan ini, diduga akibat konstruksi yang kurang bagus, kemungkinan bangunannya kurang kuat. Bangunan permanen,” ujar Kompol Sumaryanto.

Ia menambahkan, hingga saat ini petugas masih berusaha melakukan evakuasi, sebab masih ada satu orang yang diduga tertimbun di reruntuhan bangunan itu. Belum diketahui identitas korban.

“Sementara masih dievakuasi, diperkirakan ada dua korban. Satu sudah ketemu, satu masih dalam proses evakuasi. Korban meninggal dunia,” katanya. (ken)

Editor : Redaksi

Berita Terbaru